APA ITU ALGORITMA


Algoritma adalah urutan langkah-langkah yang logis untuk menyelesaikan suatu masalah. Ketika kita punya suatu masalah maka kita harus bisa menyelesaikan masalah tersebut dengan langkah-langkah yang logis. Contoh algoritma sederhana dalam kehidupan sehari-hari adalah ketika kita akan memasak air :
  1.  Siapkan panci
  2. Masukkan air ke dalam panci
  3. Tutup panci
  4. Letakkan panci di atas kompor
  5. Hidupkan kompor
  6. Jika air sudah mendidih, matikan kompor.
  7. Angkat panci dari kompor
Langkah-langkah di atas bisa disebut sebagai algoritma memasak air. Sehingga urutan langkah-langkahnya harus logis dalam memasak air. Bagaimana jika kita menukar urutan langkah-langkahnya? Misalnya saya ubah menjadi seperti ini:
  1. Siapkan panci
  2. Tutup panci
  3. Masukkan air ke dalam panci
  4. Letakkan panci di atas kompor
  5. Hidupkan kompor
  6. Jika air sudah mendidih, matikan kompor
  7. Angkat panci dari kompor
Apa hasilnya? Kita tidak jadi memasak air tapi malah memasak panci :D. Karena saya ubah pada langkah ke-2 yang seharusnya masukkan air terlebih dahulu baru pancinya ditutup. Kalau menutup panci dulu baru airnya dimasukkan ya airnya tidak masuk. :D

0 komentar:

Posting Komentar